The Damn Of Venomous 2012 : Kontes SQL Untuk Mahasiswa Untar

Jakarta, Venom Blitz - PT. Sumber Sejahtera Audiotama selaku distributor Venom kembali memberikan kontribusi dalam mengembangkan kreasi para penghobi car audio di Tanah Air, yaitu menggelar kontes audio bertaraf sound quality loud (SQL) yang berlangsung di sela-sela acara Festival Otomotif pada 29-30 Mei 2012 di Universitas Tarumanegara, Jakarta.

“Kali ini kami melakukan beragam kegiatan bagi lingkungan Universitas Tarumanegara, seperti edukasi car audio, bazaar, lomba fotografi, Miss Venom dan kontes SQL,” papar Ronny Alexander, Marketing Manager PT. Sumber Sejahtera Audiotama.

Dalam kompetisi SQL mendapatkan antusias yang tinggi dari mahasiswa, terlihat dari banyaknya peserta yang mendaftar. “Jumlah yang ikut kontes SQL sebanyak 15 peserta. Kelas yang dipertandingkan adalah kelas open, yaitu bebas dalam menggunakan perangkat audio dengan merek yang beragam,” tambahnya.

Regulasi yang digunakan menjurus pada 4 aspek penilaian. “Aspeknya adalah penilaian dB, suara, instalasi, dan branding logo Venom di mobil peserta. Lalu kelas open kali ini dengan 2 unit subwoofer. Jika kurang dari 2 unit subwoofer akan mendapatkan tambahan 3 poin dari keseluruhan. Sebaliknya jika lebih dari 2 akan mendapatkan pengurangan 3 point dari keseluruhan,” ucapnya.

Sebelum melakukan penjurian, pihak panitia melakukan simulasi cara penilaiannya. “Kami berikan simulasi dengan proses penilaian sound pressure level (SPL), yaitu jarak sensor sebesar 50 cm dari bagasi mobil dengan pintu dan bagasi terbuka. Kemudian menggunakan CD Black Eyed Peas album The End dengan pemilihan lagu bebas. Lalu penjurian suara dilakukan oleh juri dengan posisi jarak 2 meter dari kendaraan menggunakan soundtract Venom,” paparnya menambahkan.

Result
1. Iman - Toyota Vios - 243,1 Poin
2. Jefri - Nissan Livina - 238 Poin
3. Sammy - Honda Jazz - 233,2 Poin

04 June 2012
Share :
11 July 2023

VENOM GIIAS 2023

Exhibit Your True Self to Venom in GIIAS 2023’s
08 November 2022

VENOM-IIMS 2023

Good news! The long-awaited moment is finally upon us!

10 August 2022

VENOM GIIAS 2022

Exhibit Your True Self to Venom in GIIAS 2022’s
03 February 2022

VENOM-IIMS 2022

Good news! The long-awaited moment is finally upon us!

06 December 2021

MERRY CHRISTMAS & HAPPY NEW YEAR 2022

MERRY CHRISTMAS & HAPPY NEW YEAR 2022